TARIANKU

semoga bisa menjadi inspirasi bagi siapa saja yang membacanya, penari, pecinta tari, pengamat tari dan juga guru-guru tari. Serta seniman-seniman baik tari, musik maupun teater. salam budaya.

Thursday, May 2, 2013

testimony


Kenangan dibalik World Dance Day 2013

Oleh : Martha Purnasari Dewi

World Dance Day 2013 merupakan event yang pertama kali saya ikuti, disini saya banyak mendapatkan gambaran dan pengalaman bahwasannya potensi sumber daya manusia dibidanag seni khususnya seni tari sangatlah besar dan sangat beragam. Tarian adalah satu seni budaya local yang tinggi nilainya sehingga patut untuk dijaga dan dilestarikan.
                Tidak bisa saya bayangkan dalam 24 jam sehari sekitar 3500 peserta dari 134 kelompok seni baik dari perguruan tinggi negeri maupun peserta dari dalam maupun luar negeri ikut berpartisipasi di dalamnya, bisa dilihat disetiap sudut kota solo dipenuhi penari yang menghibur masyarakat kota solo sangatlah meriah dan mendapat antusias yang luar biasa dari pemerintahan setempat.
                Secara pribadi saya sangat bangga sebagai wakil dari kota Tegal bisa berperan serta memeriahkan event WDD 2013 dan ini adalah pengalaman yang sangat luar biasa untuk menambah wawasan saya akan potensi dari seni tari itu sendiri. Kedepan diharapkan agar lebih meriah lagi dan bisa menjangkau seluruh Indonesia agar kita bisa lebih mengenal budaya local masing-masing daerah, terlebih bisa melebarkan sayap ke kancah internasional agar seni tari tradisional Indonesia lebih mendunia lagi.
                Selayaknya kita sebagai orang Jawa harus mampu melestarikan seni tari Jawa sebagai warisan leluhur untuk anak cucu kita di masa depan, kalau tidak dimulai dari sekarang kapan lagi??? Maukah kita kalah dengan budaya luar???









 kenangan HTD 2013


 
Oleh : Tika Dian Pertiwi

Hidup adalah seni
Seni berbicara
Seni bekerja sama
Seni social
Dan seni dalam kehidupan keluarga dan ataupun seni dalam kehidupan masyarakat.
Orang pandai belum tentu kreatif namun orang kreatif pasti pandai dan cerdas.
Terima kasih bu Tien, engkau telah memberikan ilmu lebih banyak tentang arti seni dan kreatif.
Segala ungkapan hati bisa kita tunjukkan dengan tarian.
Inilah kunci pokok ketika seni kita bersentuhan dengan seni.
Seni tari mampu mengekspresikan segalanya. Seni tari mampu membuat hati yang tenang menjadi gelisah, hati gelisah menjadi bahagia, dan hati yang bahagia membuat kita semangat menghadapi hidup kita di dunia.
Ide kreatif yang sangat cerdas untuk mampu membuat sebuah tarian sungguhlah pandai.
Aku mendapatkan kesempatan untuk memperoleh ilmu pandai yang sebagian orang saja yang mendapatkan.
Hari Tari Dunia yang ke-7 yang diadakan ISI Surakarta sungguh memberiku banyak ilmu dan pengalaman. Aku sangat bangga karena dengan ajakan dan ajaran yang bu Tien berikan, mampu memberikan wawasan baru bagiku.
Terima kasih bu Tien Kusumawati.
Sukses selalu dalam karyanya.
Semoga akan ada bu Tien-bu Tien lain yang lebih kreatif dalam mengembangkan karya-karya tarian di Kota Tegal ini.




No comments:

Post a Comment