TARIANKU

semoga bisa menjadi inspirasi bagi siapa saja yang membacanya, penari, pecinta tari, pengamat tari dan juga guru-guru tari. Serta seniman-seniman baik tari, musik maupun teater. salam budaya.

Wednesday, February 13, 2013

BEBERAPA ISTILAH GERAK DASAR DALAM TARIAN
(oleh : Tien Kusumawati, S. Pd)

Tari tradisional gaya Surakarta memiliki istilah-istilah atau nama-nama gerakan dasar. Berikut ini beberapa istilah gerakan dalam tari tradisional gaya Surakarta yang saya mencoba menuliskan diskripsinya, semoga bermanfaat. Pada postingan yang lalu, beberapa gerak dasar tari gaya Surakarta sudah saya sebutkan sesuai pengelompokkan. Baik jenis tarian maupun gerakan tangan, kaki, kepala maupun badan. Nah berikut ini adalah uraian dari gerakan-gerakan dasar.

a.      Gerakan dasar tangan
1.      Ngithing

Ada yang menyebutnya dengan istilah nyekithing. Yaitu posisi tangan dengan ibu jari menempel pada jari tengah, membentuk
bulatan. Sedang jari yang lain ditekuk(menekuk/melengkung kebawah).
  


2.      Ngrayung

Ngrayung adalah bentuk gerak tangan dengan posisi ibu jari menempel pada telapak tangan, dan keempat jari berdiri dengan posisi jari-jari rapat.

3.      Nyempurit

Nyempurit, posisi jari-jari tangan hampir sama dengan ngithing. Hanya saja posisi ibu jari menempel pada sisi jari tengah sedang jari yang lainnya posisi tekuk (melengkung ke bawah)


4.      Ukel

Gerakan tangan dengan memutar pergelangan tangan berlawanan arah jarum jam, dengan posisi tangan ngithing.

5.      Kebyok

Gerak kebyok adalah gerakan tangan dengan menggunakan selendang yang dihentakkan ke pergelangan tangan dengan menggunakan selendang sehingga selendang menyangkut dipergelangan tangan.

6.      Kebyak

Adalah gerakan tangan dengan menggunakan selendang yang dihentakkan atau dibuang sehingga selendang lepas dan tidak lagi menyangkut di pergelangan tangan. Gerak kebyak dilakukan setelah kebyok.
 

7.      Ulap-ulap

Posisi tangan seperti ngrayung, dengan posisi pergelangan tangan ditekuk dan posisi ibu jari berdiri, terletak lurus pada dahi/kening (seperti hormat).
 Ulap-ulap ada 2 yaitu ulap-ulap kanan dan ulap-ulap kiri.
a)     Ulap-ulap kanan
Ulap-ulap kanan adalah gerakan tangan kanan menekuk di depan
kening, sedang tangan kiri menekuk dipinggang (malangkerik)
b)     Ulap-ulap kiri
Ulap-ulap kiri adalah tangan kiri yang menekuk di depan kening, sedang tangan kanan menekuk di pinggang (malangkerik)



8.      Tawing

Posisi tangan ngrayung yang terletak di depan pundak. Posisi ini ada 2, yakni tawing kanan dan tawing kiri. Tawing kanan dilakukan tangan
kanan yang diletakkan pada depan pundak kiri. Sebaliknya tawing kiri, dilakukan tangan kiri yang diletakkan pada pundak kanan.



9.      Mbaya mangap

Digunakan pada tari putra gagah. Posisi tangan mbaya mangap adalah posisi tangan sama seperti ngrayung tetapi ibu jari tidak menempel pada telapak tangan. Ibu jari membuka lurus ke depan.
10. Nayung

Digunakan pada tari putra alus. Posisi tangan kanan mbaya mangap yang letaknya di depan dada, biasanya berpasangan dengan mingkis.

11. Mingkis

Pasangan nayung yang dilakukan tangan kiri, posisi dimana tangan kiri mbaya mangapdengan telapak tangan menghadap atas, terletak di pinggang kiri (trap cethik).

12. Seblak

Gerakan menyibak selendang/sampur dari pangkal ikatan selendang sampai merentang lurus kesamping badan. Kemudian arahkan selendang kebelakang. Seblak kanan kearah kanan, seblak kiri kearah kiri dengan tangan kiri, atau secara bersamaan.
 
13. Ngepel

Posisi jari tangan mengepal, dengan ibu jari menempel di depan jari telunjuk. Digunakan pada tari putra gagah.


14. Bapang

Posisi tangan pada tari putra gagah dengan telapak tangan mbaya mangap dimana tangan kiri posisi membuka menghadap atas, lengan tangan membuka kesamping. Sedang tangan kanan lengan kanan membuka lurus pundak dengan posisi telapak tangan mbaya mangap menghadap depan.

 

15. Kambeng

Posisi lengan tangan membuka didepan dada dengan kedua tangan mengepal.




Masih banyak lagi istilah-istilah gerakan dasar dalam tari tradisional Jawa. Sangat banyak kalau harus saya uraikan semua disini. Semoga yang sedikit ini dapat memberi inspirasi bagi semua. Untuk gerakan dasar kaki, kepala dan badan akan saya bahas pada postingan selanjutnya. Salam Budaya.

25 comments:

  1. terimakasih untuk keterangan dan gambar pada dasar gerakan tari, karena sy bukan guru tari tapi disuruh mengajar seni budaya, sehingga sangat membantu kami dalam mentransfer ilmu pd anak didik kami, kalau berkenan tolong kami dikirimi dasar2 gerakan kaki pada suatu tarian, karena yg diatas cuma nama2 gerakan tangan, terimakasih, owh iya ini e-mail saya :
    zaen_udin63@yahoo.co.id

    ReplyDelete
  2. Iya pak... Memang blm sy posting untuk gerakan kaki dan kepal. Pasti akan sy posting.
    Trm kasih sudah mampir lapak saya. Salam kenal

    ReplyDelete
  3. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  4. terimakasih, artikelnya sangat membantu dalam pengerjaan tugas saya (y)

    ReplyDelete
  5. terimakasih mbak, artikelnya sangat membantu saya dalam mengajar seni budaya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya... Sama2 bu heni... Trm ksh juga sdh berkunjung ke lapakku....

      Delete
  6. Gambarnya kok gk bisa dilihat -__-

    ReplyDelete
  7. artikelya lengkap membantu mengerjakan tugas

    ReplyDelete
  8. artikelya lengkap membantu mengerjakan tugas

    ReplyDelete
  9. maaf, kok gambarnya tidak bisa dilihat ya? boleh minta gambarnya tidak? terimakasih @tien kusumawati

    ReplyDelete
  10. haloo.. maaf sekali gambar dan videonya tidak bisa dilihat, mungkin bisa diperbaiki karena saya sedang belajar dari blog ini..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Trm ksh.... saya usahakan... tp maaf baru buka blog

      Delete
    2. Trm ksh.... saya usahakan... tp maaf baru buka blog

      Delete
  11. Gerakan tangan jithem .. ada nggak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dari daerah mana istilah itu? Maaf saya kurang tahu.... coba nti sy bantu cari info

      Delete
  12. Kalau junjung tekuk sepertu apa ya?

    ReplyDelete
  13. Bu tari hebatt👍👍semangat terus bu

    ReplyDelete