TARIANKU

semoga bisa menjadi inspirasi bagi siapa saja yang membacanya, penari, pecinta tari, pengamat tari dan juga guru-guru tari. Serta seniman-seniman baik tari, musik maupun teater. salam budaya.

Saturday, March 2, 2013

LIPUTAN KENANGAN SIDF 22-25 AGUSTUS 2012



(Tien Kusumawati, S. Pd)
“Tari adalah bentuk bahasa komunikasi tanpa kata yang mampu menembus batas-batas melalui perwujudan ekspresi individu lewat gerakan badan dan mimik wajah dengan musik dan kostum yang mensarikan cita rasa budaya masing-masing dan kisah tentang peradabannya.”
 Sibu International Festival Dance (SIDF) merupakan festival tari tingkat internasional yang diselenggarakan di kota Sibu oleh Horland Dance Theatre dengan didukung oleh Komite tertinggi kota Sibu. Sibu adalah sebuah kota besar di pusat wilayah Serawak, Malaysia.
SIDF diselenggarakan pada tanggal 21-25 Agustus 2012. Diikuti oleh 12 kelompok tari dari 5 negara. Indonesia, Singapore, Taiwan, Korea dan Malaysia dengan koreografi tarian sesuai budaya masing-masing Negara. Kelompok-kelompok tari tersebut adalah: Horland Dance Theatre (Sibu, Malaysia), Maya Dance Theatre (Singapore), Foon Yew High School (Johor Baru Malaysia), Temple Of Fine Art (Malaysia), Hokkien Huay Kuan (Singapore), Xue Jing Youth Dance Troupe (Taiwan), Kusuma Budaya Dance (Tegal, Indonesia), Dian Dancers (Singapore), Etnik Revolution (Sibu, Malaysia), Sri Swangsa (Sibu, Malaysia), Sibu Martial Art (Sibu, Malaysia), dan Taipei Dance Circle (Taipei).
Ada beberapa acara selama SIDF berlangsung, yakni pementasan karya tari selama 4 malam, seminar dan workshop selama 4 hari, serta kunjungan wisata ke rumah panjang. Pementasan diselenggarakan pada malam hari, dari pukul 07.30-10.00 waktu setempat. Dari tanggal 22-24 Agustus 2012, selama 3 malam pementasan diadakan di dalam gedung Dewan Suarah Sibu dan tanggal 25 Agustus 2012 pementasan di laksanakan di luar yaitu di Sibu Heritage Centre. Tiap malam ada sekitar 12 atau 14 tarian yang ditampilkan pada tiap malamnya.Berikut adalah jadwal pementasan tari :
1.      Hari Rabu, 22 Agustus 2012, pukul 20.00-selesai waktu setempat :
Pagelaran tari malam ini bertajuk Mafrica Gala Night dengan sajian sebagai berikut :
NO.
TARIAN
GRUP
1.
Birdy
Hornland Dance Theatre
2.
Pushing hand
Foon Yew High School
3.
Odissi
Temple of Fine Arts
4.
Season Of Sorrow
Singapore Hokkien Huay Kuan
5.
Endel Mask Dance
Kusuma Budaya Dance Company
6.
The Flow of The Dragon
Xue Jing Youth Dance Troupe
7.
The Tide
Foon Yew High School
8.
Sang Pamomong
Kusuma Budaya Dance Company
9.
The Sounds of the Forest
Foon Yew High School
10.
Dancing Expressions
Maya dance Theatre and Dian Dancers
11.
Essence of Existence
Singapore Hokkien Huay Kuan
12.
Dhol Bhaje Folk Dance
Temple of Fine Arts
13.
Spring Colors
Xue Jing Youth Dance Troupe
Foto bersama setelah performance

Kusuma Budaya Dance Company dari Tegal, Indonesia

Maya and Dian Dancer dari Singapore

Foon Yew high School Dance Group, johor malaysia

2.      Hari Kamis, 23 Agustus 2012
Bertajuk Pansar Fiesta Night dengan sajian sebagai berikut :
NO.
TARIAN
GRUP
1.
Kanjet Ngeleput (blowpipe Dance
Etnik Revolution
2.
The Clouds Chasing the Moon
Foon Yew High School
3.
Bharatha Natyam
Temple of Fine Arts
4.
The Teahouse Server
Singapore Hokkien Huay Kuan
5.
Anjatha Sculptures-the Dancing Apsaras
Maya dance Theatre&Dian Dancers
6.
Jepin Sibu
Sri Swangsa
7.
The Sounds of the Forest
Foon Yew High School
8.
Synergy in Cultures
Maya Dance Theatre&Dian Dancers
9.
Srimpi Guitar
Kusuma Budaya dance Company
10.
The Desert Flame
Xue Jing Youth Dance Troupe
11.
Kilir
Dian Dancers
12.
Whispers of Rain
Singapore Hokkien Huay Kuan
13.
Nagada
Temple of Fine Arts
14.
Our Land
Xue Jing Youth Dance Troupe


3.      Hari Jumat, 24 Agustus 2012
Mala mini bertajuk Finale Nihgt dengan sajian sebagai berikut :
NO.
TARIAN
GRUP
1.
Mekar
Dian Dancers
2.
Beauty In Colors
Foon Yew High School
3.
Kathak
Temple of Fine Arts
4.
Fondling Love
Singapore Hokkien Huay Kuan
5.
Quan
Sibu Martial Art Association
6.
Srimpi Guitar
Kusuma Budaya Dance Company
7.
The Joy of The Tibetan Plateau
Xue Jing Youth Dance troupe
8.
Dancing Colors
Maya Dance Theatre&Dian Dancers
9.
Barturusoi
Hornland Dance theatre
10.
Essence of Existence
Singapore Hokkien Huay Kuan
11.
The Tide
Foon Yew High School
12.
Sang Pamomong
Kusuma Budaya Dance Company
13.
Bhangra
Temple of Fine Arts
14.
The Flow of The Dragon
Xue Jing Youth Dance Troupe

Selain pementasan-pementasan, ada beberapa acara yang melibatkan peserta untuk menjalin keakraban peserta. Adalah workshop, Seminar, Cultural Trip dan fellowship Party. Workshop dilaksanakan pada tanggal 22-24 Agustus 2012 di Empress Ballroom hotel Kingwoo. Sementara itu seminar dilaksanakan pada tanggal 23-24 Agustus 2012 di Kingwood Hotel Perdana Room. Berikut adalah jadwal kegiatan Seminar Tari dan Workshop tari.

Jadwal seminar Tari, bertempat di Kingwood Hotel Perdana Room
No.
Waktu
Penyaji dan Materi
1.
Kamis, 23 Agustus 2012
Pukul : 10.30am-12.00am
Penyaji : Tang Eng Heng, Malaysia
Materi  : Theatre Design – Lighting and Dance
2.
Kamis, 23 Agustus 2012
Pukul : 2.00pm-4.00pm
Penyaji : Wong Kit Yaw, Lecturer of Aswara
Materi  : Tracking the dance culture of Malaysia through dance competition
3.
Jumat, 24 Agustus 2012
Pukul ; 9.30am-11.30am
Penyaji : Lee Pei-Chi, Taiwan
Materi  : Choreography Experience in sharing
4.
Jumat, 24 Agustus 2012
Pukul : 2.00pm-4.00pm
Penyaji : Wong Kit Yaw, Lecturer of Aswara
Materi  : Exploring the creativity of children with dance movement
kegiatan workshop

kegiatan workshop

usai workshop

Jadwal workshop tari, bertempat di Empress Ballroom Hotel Kingwood sebagai berikut :
No.
Waktu
Materi dan Penyaji
1.
Rabu, 22 Agustus 2012
Pukul : 9.30am-10.30am
Materi : Malay Dance ‘Zapin’ In modern Form
Peyaji : Abdul Yazid Juhuri, Singapore
2.
Rabu, 22 Agustus 2012
Pukul : 10.30am-11.30am
Materi : Asian Contemporary Dance
Penyaji : Ms. Kavitha Krishnan, Singapore
3.
Rabu, 22 Agustus 2012
Pukul : 2.00pm-4.00pm
Materi : Endel Mask Dance
Penyaji : Tien Kusumawati, Indonesia
4.
Kamis, 23 Agustus 2012
Pukul : 9.30am-11.30am
Materi : Indian Classical Dance-Bharata Natyam
Penyaji : Temple of Fine Arys, KualaLumpur, Malaysia
5.
Kamis, 23 Agustus 2012
Pukul : 2.00pm-4.00pm
Materi : Dragon-A Chinese Dance
Penyaji : Lee Chia  Chin, Taiwan
6.
Jumat, 24 Agustus 2012
Pukul : 9.30am-11.30am
Materi : Minority dance of Wa tribe, China
Penyaji : Lim Moi Kim, Singapore
7.
Jumat, 24 Agustus 2012
Pukul : 2.00pm-4.00pm
Materi : Indian Folk Dance
Penyaji : Temple of Fine Art, Kuala Lumpur, Malaysia

Kegiatan selanjutnya adalah wisata budaya menuju rumah panjang. Menyusuri sungai Rejang dengan perahu panjang (perahu wisata) menuju Kapit. Peserta dimanjakan dengan pemandangan menarik sepanjang sungai. Long house merupakan sebuah rumah panjang yang dihuni oleh lebih dari 30 keluarga, dengan jumlah penghuni lebih dari 100 orang. Bentuk long House berupa rumah panggung dengan panjang rumah mencapai 100 meter. Setelah peserta dimanjakan dengan perjalanan menyusuri sungai, peserta dijamu dengan fellowship party di Farm House By The River. Di tempat ini semua peserta beramah tamah dengan tuan rumah dan panitia, bermain-main, santai duduk-duduk serta makan-makan. 



Keseluruhan acara ditutp dengan pementasan di luar ruangan (outdoor performance) di Sibu Heritage Centre. Pagelaran outdoor dengan label Pansar Corporate Night ini menyajikan sajian sebagai berikut :
NO.
TARIAN
GRUP
1.
Birdy
Hornland Dance Theatre
2.
The Sounds of the Forst
Foon Yew High School
3.
The Teahouse Server
Singapore Hokkien Huay Kuan
4.
Quan
Sibu Martial Art Association
5.
Srimpi Guitar
Kusuma Budaya Dance Company
6.
The Flow of The Dragon
Xue Jing Youth Dance Troupe
7.
The Tide
Foon Yew High school
8.
Kanjet Ngeleput (Blowpipe Dance)
Etnik Revolution
9.
Whispers of Rain
Singapore hokkien Huay Kuan
10.
Sang Pamomong
Kusuma Budaya Dance Company
11.
Borturusoi
Hoanland Dance theatre
12.
Our Land
Xue Jing Youth Dance Troupe

Demikian sekilas tentang kegiatan pada acara Sibu International Dance Festival 22-25 Agustus 2012 yang lalu.


No comments:

Post a Comment